7/03/2022

WATER TREATMENT PLANT DESIGN BAG.2 ( ISTILAH UMUM )

 Banten, filterairdiy.blogspot.com - Dear Agan d Sis,

Assalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.

Sebelum melanjutkan pembahasan tentang design pengolahan air, sebaiknya kita mengenal istilah-istilah yang umum digunakan dalam perencanaan pengolahan air.

ISTILAH-ISTILAH UMUM DALAM WATER TREATMENT :

1. Raw Water
Raw Water (air sumber) adalah air yang digunakan sebagai bahan baku pengolahan air (Water Treatment)

2. Well Water
Well Water (air sumur/air tanah) adalah suatu cara untuk mendapatkan air dengan cara membuat sumur atau dengan pengeboran.

3. Surface Water
Adalah air yang berada diatas permukaan bumi yang berasal air hujan atau sumber air lainnya seperti sungai yang tidak "tersaring" oleh tanah. Contoh surface water adalah air waduk dan danau serta Air Laut.

4. Brackish Water
 Adalah air yang kandungan dissolved solid nya (zat yang terlarut) antara 1000 ppm s/d 15.000 ppm.

5. Desalination System
Adalah suatu cara untuk menghilangkan kandungan garam terlarut yang terdapat di air laut.

6. Feed Water
 Air umpan atau air baku yang masuk ke suatu system pengolahan air.

7. Demineralization Water
Adalah cara untuk menghilangkan kandungan ion-ion yang terdapat di air untuk menghasilkan air murni. Hal ini umum digunakan untuk air umpan boiler bertekanan tinggi.

8. Feed Water 
Air umpan yang masuk ke suatu system filtration di water treatment.

9. Concentrate / Reject
Adalah jumlah air buangan dari Cross Flow Filtration yang konsentrasi kandungan zat terlarut atau pun tidak larut didalamnya lebih tinggi dibandingakan Feed Waternya.

10. Permeate / Product
Permeate adalah istilah volume air suling yang dihasilkan dari penyaringan   Reverses Osmosis.
Product adalah istilah air suling yang dihasilkan dari penyaringan Ultrafiltration, sand filter, bag filter, micron filter, dan sejenisnya

11. Backwash
Adalah suatu bentuk proses pencucian balik untuk Normal Filtration seperti Ultrafiltration, Sand Filter, dan Multi Media Filter. Tujuannya untuk membuang Suspended Solid yang terjebak didalam filter tersebut. Backwash dilakukakan dengan cara memasukkan air dari jalur produk ke jalur air masuk (terbalik dari saat proses penyaringan ).

12. Flushing
Flushing atau pembilasan dimaksudkan untuk membuang sisa air backwash atau sisa chemical cleaning ataupun mengeluarkan sisa air umpan (raw water).

13. Fouling
Fouling atau buntu di suatu filter yang disebabkan oleh menumpuknya suspended solid di jalur air masuk / feed water.

14. Scaling 
Adalah bentuk tertutupnya pori-pori suatu Cross Flow Filtration ti di Ultrafiltration dan Reverse Osmosis yang lebih disebabkan oleh dissolved solid yang berubah menjadi suatu lapisan tipis / kerak di permukaan membrane.

15. Cleaning
Cleaning atau pencucian adalah suatu cara untuk menghilangkan Suspended solid ataupun Dissolved solid yang menempel di permukaan membrane dengan ditambahkan kimia tertentu kedalam air larutan cleaning untuk memudahkan / mempercepat proses cleaning.

16. Delta Pressure ( Differential Pressure )
Delta Pressure ( Perbedaan Tekanan) adalah perbedaan tekanan antara tekanan masuk terhadap tekanan keluar yang biasa disimbolkan dengan ΔP

17. SDI
SDI (Silt Density Index) adalah bentuk pengukuran / analisa kemampuan air untuk mengotori (menyebabkan fouling) di permukaan membrane.

18. Turbidity
Turbidity adalah bentuk pengukuran untuk mengetahui kandungan colloid didalam air yang tidak larut dalam air atau biasa dikenal mengukur tingkat kejernihan air. Satuan yang biasa digunakan adalah Jackson Turbidity Unit (JTU) atau Nephelometric Turbidity Unit (NTU)

19. TDS (Total Dissolved Solid) 
TDS adalah satuan yang menyatakan total kandungan zat yang terlarut didalam air, satuan yang digunakan adalah ppm

20. TSS (Total Suspended Solid) 
TSS adalah satuan yang menyatakan total kandungan zat yang tersuspended / tidak larut didalam air, satuan yang digunakan adalah ppm.

21. Conductivity
Adalah kemampuan larutan air menghantarkan listrik, hal tergantung dari jumlah ion yang terkandung didalam larutan air tersebut, semakin banyak jumlah ion nya semakin baik kemampuan menghantarkan listriknya, satuannya adalah μS/cm (mikrosiemens per cm)

22. pH  ( Power of Hydrogen )
Satuan yang digunakan untuk mengukur tingkat kebasahan (basicity) / keasaman (acidity) suatu larutan di dalam air. pH 7.0 adalah Netral, pH < 7.0 adalah asam, dan pH >7.0 adalah basa.

23. Recovery
Adalah istilah untuk flow rate air umpan yang tersaring menjadi air product suatu system Cross Flow Filtration, seperti Ultrafiltration dan Reverses osmosis.


Demikian istilah - istilah umum yang sering di gunakan di water treatment plant.

Semoga bermanfaat.


Wassalamu'alaikum.
Jakarta, 04 Juli 2022

( Toko Filter Air )


3/23/2020

Filter Air Gambut di Dumai-Pekan Baru

Filter Air Gambut yang Kuning
Customer (Tengah) Bersama Teknisi  

Pemasangan Filter Air
System Instalasi Dengan Dua Langkah Penyaringan

Hasil Penyaringan Air di Bengkalis
Hasil Akhir (Kiri), Hasil Filtrasi 1 (Tengah), Air Sumber (Kanan)
Dumaifilterairdiy.blogspot.com,  Foto-Foto Diatas adalah salah satu contoh hasil pemasangan Filter yang kami supply. Dengan Analisa Air dan Design yang tepat menghasilkan kualitas air sesuai harapan pelanggan kami. Air yang diolah adalah air sumur terbuka yang berwarna kuning,lengket dan bau kurang sedap, setelah penyaringan didapatkan hasil akhir berwarna jernih, tidak lengket, dan segar.

Filter Air diatas kami jual dibawah 6 juta rupiah untuk 2 unit (belum termasuk ongkos kirim,  jasa pemasangan dan material pemipaan), jauh lebih ekonomis dibandingkan merk terkenal yang mencapai 10 juta per 1 unit filter.

Dengan pengalaman puluhan tahun di bidang pengolahan air dan harga yang bersahabat, Inshaa Allah Filter air kami bisa memuaskan pelanggan.

Untuk Informasi Lebih lanjut silahkan hubungi Marketing kami Pak Ijal di WA 0852-7102-0773.

Artikel terkait : Pengertian Air dan Pengotornya, Basic Design Pengolahan Air

Dumai, 23 Maret 2020
Toko Filter Air 

( Zulkarnain )

11/09/2018

STANDARD AIR MINUM

Banten, filterairdiy.blogspot.com, Berikut adalah Persyartan Air Minum berdasarkan Permenkes No 492.


Semoga bermanfaat !!!



Standard Air Minum Page 1
Page 1

Standard Air Minum Page 2
Page 2

Standard Air Minum Page 3
Page 3 

Standard Air Minum Page 4
Page 4


Semoga Bermanfaat !!!

Oleh ,


Toko Filter Air



HARGA FILTER AIR SUMUR, BAGIAN 4

Filter Air berkapur
Filter Air Kapur (Air Mengandung Kerak Warna Putih)

Bantenfilterairdiy.blogspot.com, akan membahas cara memasang filter air sumur untuk keluhan kelompok "D".

KELOMPOK D :

Yaitu keluhan yang cukup banyak terjadi dimasyarakat Indonesia berupa air yang jernih tapi  mangandung kerak berwarna putih yang menempel di tempat merebus air. Kualitas air seperti ini akan berbahaya bila dikonsumsi oleh tubuh manusia karena bisa menyebabkan kencing batu.

Penyebab : Air tercemar atau memiliki kandungan hardness (calcium dan magnesium) yang tinggi.

1). Bagaimana Cara Mengatasi Keluhan Air Diatas ?

Salah satu caranya dengan mengunakan Filter Housing 10 inch dengan tiga step penyaringan seperti di tunjukkan gambar diatas yaitu : step 1 Air disaring dengan micron filter rating 5 sebagi filtrasi awal kemudian dilanjutkan dengan step 2 dan step 3 air yang disaring dengan penukaran ion dengan resin cation.

2). Bagaimana Prinsip Kerja Resin Cation Tersebut ?

Resin cation akan menangkap kandungan Ca2+ dan Mg2+ kemudian menukarnya dengan ion Na.

3). Apakah Resin Cation akan Jenuh ?

YA, setelah pemakaian sekitar 24 jam sampai 72 jam resin akan jenuh dan perlu diregenerasi dengan larutan garam 10% s/d 20% selama 25 s/d 45 menit.

4). Bagaimana Cara Membuat Larutan Garamnya ?

Isi air kedalam ember sebanyak 10 liter kemudian masukan garam kasar / garam laut tanpa yodium sebanyak 1 Kg s/d 2 Kg aduk hingga garam larut semua dalam air.

5). Bagaimana Tahapan Meregenerasinya ?

Keluarkan Resin dari filter secara manual, cuci dengan air bersih...tiriskan...kemudian rendam dengan air garam sebanyak 1 liter selama 5 menit...buang perlahan (sedikit demi sedikit)...ulangi hingga lima kali...terakhir bilas dengan air bersih..selanjutnya masukan kembali resin kedalam housing filter.


Ulangi langkah diatas untuk resin filter berikutnya.

Untuk Micron Filter ganti secara periodik sekitar 7 hari sekali atau bila ada indikasi flow air yang keluar berkurang.

6). Berapa Rencana Anggaran Biaya Untuk Pemasangan Filter Seperti Diatas ?

Investasi awal :

a). Housing Filter 3 pcs : Rp. 180.000,- s/d Rp. 225.000,-
b). Micron Filter 1 pcs : Rp. 10.000,- s/d Rp. 15.000,-
c). Resin cartidge 2 pcs : Rp. 40.000,- s/d Rp. 50.000,-
d). Piping : sekitar Rp. 50.000,-
e). Ongkos Pasang : Rp. 100.000,- s/d Rp. 200.000,-

Total : Rp.380.000,- s/d Rp. 550.000,-

RAB Biaya Regenerasi dan Pergantian Micron Filter per bulan :

a). Ganti Micron Filter 4 kali : Rp. 40.000,- s/d Rp. 60.000,-
b). Regenerasi 10 kali : Rp. 160.000,- s/d Rp. 200.000,-

Total Biaya perbulan : Rp. 200.000,- s/d Rp. 260.000,-

Untuk lebih jelas mengenai Resin Cation baca juga :

SOFTENER FILTER SYSTEM dan PERTANYAAN SEPUTAR SOFTENER


Semoga uraian singkat diatas dapat bermanfaat dan membantu anda sebagai pertimbangan sebelum membeli filter air.

Oleh,

Toko Filter Air

HARGA FILTER AIR SUMUR, BAGIAN 3

Filter Air sumur berwarna kecoklatan susu dan bau
Filter Air Sumur Yang Berwarna Kecoklatan dan Berbau

Banten, filterairdiy.blogspot.com, akan membahas cara memasang filter air sumur untuk keluhan kelompok "C".

KELOMPOK C :

Keluhan Air Sumur Kelompok " C " yaitu air sumur yang berwarna "kecoklatan" dan menimbulkan bau kurang sedap. Hal ini umumnya terjadi karena air sumur tercemar dari parit disekitar sumur.

Bau tidak sedap karena dari bakteri yang mati yang masuk / merembes dari parit disekitar sumur.

Warna kecoklatan sendiri karena lapisan pasir berwarna coklat didalam sumur atau tanah liat, pengotor air ini bisa dikategorikan colloid yang masih masuk jenis pengotor suspended solid (pengotor yang tidak larut dalam air).

Penyebabnya : ada 2 penyebab utama kenapa air berwarna kecoklatan dan berbau kurang sedap, yaitu : sumur kurang dalam dan jarak dengan parit dibawah 10 meter sehingga terjadi rembesan air dari parit.

1. Bagaimana Mengatasi Masalah diatas ?

Lihat gambar diatas, kami sarankan menggunakan 3 step penyaringan yaitu : 

Step 1 air sumur disaring dengan Micron Filter rating 5 dilanjutkan dengan Step 2 air disaring dengan Micron Filter rating 1 dan disaring kembali dengan Activated Carbon cartridge filter untuk mengurangi bau tidak sedap.

2. Kenapa Micron Filter Harus Dua Step ?

Karena Colloid umumnya berukuran 1 micron sampai dengan 1000 micron, karena ini adalah air sumur maka colloid cenderung berukuran 1 micron sampai < 20 mikron. Dengan 5 mikron step pertama maka usia pakai 1 mikron filter bisa lebih lama.

3. Bagaimana Bila Bau Kurang Sedap masih Ada Setelah Penyaringan Diatas ?

Kami sarankan Activated Carbon Filter Ditambah satu lagi hingga penyaringan total menjadi 4 step.

4. Berapa Pressure / tekanan air Yang Dibutuhkan bila pemasangan filter 4 step ?

Pressure yang dibutuhkan antara 1 bar sampai 2 bar sudah cukup, artinya pompa sumur yang biasa di jual dipasaran sudah cukup memadai.

5. Berapa Biaya Investasi Untuk Pemasangan Filter Seperti Gambar diatas?

Biaya Investasi awal dengan 3 step filter seperti gambar diatas sekitar Rp. 280.000,- belum termasuk biaya pasang oleh tukang antara Rp. 100.000,- s/d Rp. 200.000,-.

KESIMPULAN :

Sistem filtrasi diatas cukup praktis dan ekonomis dengan hasil pengurangan pollutant dikisaran 85% s/d 95%. 

Kekurangan :

Diperlukan RAB yang cukup tinggi untuk penggantian filter yang bisa mencapai setiap 2-3 hari sekali.

Perkiraan Biaya Pergantian Media Filter per 1 (satu) bulan :

1). Pergantian Micron Filter rating 5 dan 1 = Rp. 150.000,- s/d rp. 300.000,-
2). Pergantian Activated Carbon Filter = Rp. 60.000,- s/d Rp. 120.000,-

TOTAL = Rp. 210.000,- s/d Rp. 420.000,-

Semoga uraian diatas bermanfaat buat anda semua dan penulis khususnya. Silahkan ketik dikolom komentar untuk berbagi pengalaman anda.

InshaaAllah Bersambung ke Harga Filter Air Sumur, Bagian 4

Oleh,

Toko Filter Air

10/13/2018

HARGA FILTER AIR SUMUR, BAGIAN 2

Filter Air 10" untuk Suspended Besi dan mangan
Filter Air Untuk Besi (Fe3+ ) dan Mangan (Mn3+)
Bantenfilterairdiy.blogspot.com - Harga Filter Air Sumur kali ini akan bicara cara menentukan Keluhan air " Kelompok B".

KELOMPOK B :


Keluhan yang juga umum terjadi dimasyarakat Indonesia adalah air berwarna kuning, merah teh, agak kecoklatan dan seperti ada minyak dipermukaan air.

Hal ini biasanya terjadi bagi masyarakat yang menggunakan Toren sebagai media penyimpanan sementara, jadi dari pompa ke Toren baru ke use point, misal kamar mandi dan wastafel.

Atau masyarakat yang menggunakan air sumur terbuka yang relatif lebih dangkal dan kebanyakan telah tercemar oleh limbah masyarakat sekitar.

Penyebabnya : Air Mengandung Fe3+ (Besi) dan Mn 3+ (Mangan).

1. Kenapa air nya berwarna kuning, merah teh bahkan kecoklatan ?

Karena saat air masih dalam tanah besi dan mangan masih dalam bentuk dissolved solid (terlarut sempurna didalam air),

Kemudian saat keluar dari pompa dan masuk ke Toren terjadi kontak dengan udara yang mengakibatkan besi dan mangan teroksidasi (berubah bentuk dan sifatnya) dari Terlarut menjadi tidak larut (suspended solid). 

Sedangkan sumur terbuka sudah pasti telah teroksidasi dengan udara sepanjang waktu sehingga airnya cenderung selalu berwarna kuning dan seperti ada lapisan minyak / karat di permukaan air.

2. Bagaimana Mengatasi masalah tersebut ?

Berdasarkan pengalaman penulis saat tinggal di daerah Dumai-Pekan baru, penulis menemukan salah satu cara efektif adalah seperti di tunjukan gambar diatas, yaitu Menggunakan Micron Filter 10" yang dipasang secara Seri (Penyaringan 2 tahap).

Pada tahap pertama menggunakan 2 tabung filter 5 micron kemudian disaring kembali menggunakan 2 tabung filter 1 mikron. Hasilnya bisa mengurangi Besi dan Mangan hingga > 90%.

3. Kenapa  Harus Dipasang Seri dan Harus 2 Tabung Filter setiap Tahap Penyaringan?

Dengan teknik diatas akan memperpanjang usia pakai micron filter dan mencegah seringnya pompa start / stop bila hanya menggunakan 1 tabung setiap tahapnya.

Sebagai perbandingan bila setiap tahap / step hanya menggunakan 1 tabung filter 5 micron kemudian 1 tabung filter 1 micron maka media filter (micron filter) harus diganti 2 sampai 4 hari sekali.

Sedangkan dengan dipasang dengan 2 tabung setiap stepnya maka pergantian micron filter bisa mencapai 4 hari sampai 8 hari.

4. Berapa Harga Filter Air dengan Teknik pemasangan paralel seperti diatas ?

Dengan Teknik diatas Harga dipasaran sekitar Rp. 160.000,- sampai Rp. 440.000,- . 

Harga tersebut belum termasuk biaya pemasangan sekitar Rp. 100.000,- sampai Rp. 200.000,- menggunakan jasa tukang pipa.

KESIMPULAN :

- Teknik diatas cukup efektif mengurangi warna air dan besi hingga > 90%.
- Pergantian mikron filter bisa mencapai 1 minggu sekali.

Rencana Anggaran Biaya (RAB) :
1). RAB Pemasangan Awal : Rp. 260.000,- ~ Rp. 640.000,-
2). RAB Pergantian Micron Filter 5 : Rp. 80.000,- ~ Rp.160.000,-  / bulan.
3). RAB Pergantian Micron Filter 1 : Rp. 80.000, ~ Rp. 160.000,- / bulan

Total RAB Perbulan : Rp. 160.000,- Rp. 320.000,- / bulan

Bila anda punya pengalaman yang menarik, silahkan isi dikolom komentar untuk saling berbagi.
Semoga Bermanfaat.

Bersambung ke Harga Filter Air Sumur, Bagian 3

Oleh,

Toko Filter Air





10/09/2018

HARGA FILTER AIR SUMUR, BAGIAN 1

Paket Filter Air Besi dan Mangan
Filter Air Besi dan Mangan
Banten, filterairdiy.blogspot.com - Kali kita akan mengulas cara menentukan filter air sumur yang tepat sesuai kebutuhan.

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya tentang jenis pengotor air dan type pengolahan air maka kali ini kita akan fokus bicara tentang Housing Filter Air 10 inch yang banyak di jual dan di gunakan di masyarakat Indonesia karena harganya yang relatif terjangkau. 

Saat ini harga di pasaran 1 housing micron filter 10 Inch sekitar Rp. 55.000,- Rp. 150.000,- (tergantung Brand), sedangkan untuk refill cartridge filternya sendiri dikisaran Rp. 10.000, - s/d Rp. 20.000,- per pcs, tergantung media yang di tawarkan.

Untuk masyarakat Indonesia yang menggunakan air sumur sebagai kebutuhan Rumah Tangga, kebanyakan akan menemui permasalahan yang hampir sama atau mirip satu dengan yang lain.

Seperti : Air berwarna kuning, air berbau kaporit, air seperti ada minyak, air meninggalkan noda hitam, air berbau besi atau mangan, bau air kurang sedap, air kesadahan tinggi (detergent / shampoo / sabun sulit berbusa ), air bau tanah, bahkan ada air yang terasa lengket setelah mandi.

Dari segala keluhan diatas, dapat kita kelompokkan sebagai berikut :

Kelompok A :

Ini adalah keluhan yang paling umum terjadi yaitu, air keluar dari pompa bening TAPI beberapa saat kemudian 1 jam sampai dengan 12 jam kemudian berubah mulai agak kuning hingga keruh kehitaman dan meninggalkan noda hitam di bak air atau lantai kamar mandi.

Tergantung nilai pollutannya, semakin besar maka semakin cepat air berubah. 

Penyebabnya : Air Mengandung Fe2+ (Besi) dan Mn 2+ (Mangan).

1. Kenapa air nya dari bening menjadi kuning ?

Karena saat air masih dalam tanah besi dan mangan masih dalam bentuk dissolved solid (terlarut sempurna didalam air) kemudian saat keluar dari pompa terjadi kontak dengan udara yang mengakibatkan besi dan mangan teroksidasi (berubah bentuk dan sifatnya) dari Terlarut menjadi tidak larut (suspended solid). 

2. Bagaimana Mengatasi masalah tersebut ?

Selain menggunakan metode yang pernah kita bahas sebelumnya cara Menghilangkan Zat Besi dan Mangan, kali ini kita akan menggunakan Filter Air Housing 10 Inch.

Gunakan Housing Filter Air yang berisi Manganese Sand atau Ferrolite, disarankan dipasang 2 stage penyaringan (2 filter dipasang paralel), dilanjutkan dengan pemasangan Micron FIlter dengan Rating 5 micron atau 1 micron (lihat gambar), 1 micron mampu menyaring bakteri tapi butuh pressure pompa lebih besar.

3. Kenapa harus dipasang micron filter setelah pasir manganese / ferrolite filter ?

Karena besi dan mangan saat kontak dengan media filter Pasir mangenese / ferrolite akan berubah sifat dan bentuknya menjadi tidak larut hingga dapat disaring pasir manganese / ferrolite, sedangkan sisanya yang berukuran < 20 micron akan lolos dan disaring oleh micron filter.

4. Kenapa harus dipasang 2 Filter pasir manganese / ferrolite ?

Supaya waktu kontak air dengan media semakin lama dan hasilnya akan lebih maksimal.

5. Berapa lama pergantian media filter tersebut ?

Untuk pasir manganese / ferrolite sekitar 7 hari s/d 14 hari (bisa juga lebih lama, tergantung besaran nilai besi dan mangan yang disaring), sedangkan micron filternya bisa 2 hari sampai 7 hari.

6. Berapa Harga Filter Air dengan Teknik pemasangan seperti diatas ?

Harga dipasaran sekitar Rp. 250.000,- sampai Rp. 370.000,- tergantung kualitas media yang ditawarkan. Harga tersebut belum termasuk biaya pemasangan sekitar Rp. 100.000,- sampai Rp. 200.000,- menggunakan jasa tukang pipa.

KESIMPULAN :

- Teknik pemasangan filter air seperti diatas cukup efektif mengurangi kadar Fe dan Mangan.

Kekurangan :

Kekurangan utama menggunakan Housing Filter 10" seperti diatas adalah tidak fasilitas backwashing / pencucian balik untuk mengeluarkan Fe dan Manangan yang terakumulasi di dalam filter sehingga kinerja filter cepat berkurang.

Untuk membersihkan media filter harus secara manual dan cara regenerasi media filter juga harus secara manual yang mana hal cukup merepotkan.

Cara terbaik bila filter tersumbat atau blok dengan mengganti media filter tersebut dengan yang baru,

Perkiraan Biaya Pergantian Media Filter per 1 (satu) bulan :

1). Pasir Manganese / Ferrolite = Rp.40.000,- sampai dengan Rp.80.000,-
2). Micron Filter = Rp. 40.000,- s/d 150.000,-

Total = Rp.80.000,- sampai Rp. 230.000,-

Semoga Informasi diatas membantu anda untuk menyiapkan anggaran jika memilih type penyaringan filter seperti diatas. Semoga bermanfaat.

Bersambung ke Filter Air Sumur, Bagian 2

Oleh,

Toko Filter Air